JURNALSATU.COM SOPPENG – Identitas mayat yang ditemukan di sungai Toddang Saloe, Rabu (27/5/2020) akhir terungkap.
Mayat diketahui bernama Odding (65), warga Lajarella, Kelurahan Limpomajang Kecamatan Marioriawa, Kabupaten Soppeng.
Lurah Limpomajang, Asidi menyebut identitas korban diketahui berdasarkan keterangan pihak keluarga yang mengenali korban dari pakaian yang melekat di tubuhnya.
“Mayat sekarang sudah berada di rumah duka di limpomajang, dan malam ini juga akan di kebumikan di pekuburan islam limpomajang” tutur Asidi.(id/m.yu)
Komentar